11 Jun 2012

Stadion Unik di Dunia

World Games Stadium, Taiwan





Stadion ini mungkin menjadi stadion bertenaga surya terbesar di dunia. Panel-panel surya yang dipasang menjadi sumber listrik satu-satunya bagi operasional stadium. Dengan panel terpasang di atap seluas 14.155 meter2 bisa menghasilukan 1,4 gigawatt setiap tahunnya.

Saat stadion ini sedang tidak digunakan, maka daya listriknya bisa digunakan oleh permukiman di sekelilingnya.


Marina Bay, Singapura



Dibangun dengan konstruksi baja, lapangan ini mengambang di atas air. Panjangnya 390 kaki dan lebar 270 kaki, bisa menampung hingga 9000 penonton atau total beban seberat 1070 ton. Kapasitas kursi penonton sendiri mampu menampung hingga 30.000 orang.


Faroe Island



Hampir serupa dengan stadion di Singapura, demikian pula stadion yang terletak di Faroe Island ini sangat dekat dengan lautan. Posisinya di antara Laut Norwegia dan Samudera Atlantik Utara.


Tim sepak bola nasional negara ini menggunakan stadion yang satu ini untuk bertanding melawan tim nasional lainnya. Sehingga, pengumpul bola (anak gawang) ada yang bersiap di atas perahu, menjaga bila bola menyasar ke laut lepas.

0 komentar:

Posting Komentar